0 Keranjang : Rp 0


Kebijakan Privasi


Halaman ini menampilkan Kebijakan Privasi, dimana hal-hal mengenai privasi dan data pribadi Anda akan diatur disini. Kami Dropshipper.co.id  adalah suatu perusahaan yang melakukan usaha melalui aplikasi Dropshipper dan situs web dropshipper.co.id memahami betapa pentingnya privasi dan data pribadi Anda dan kami berkomitmen penuh untuk melindungi privasi dan data pribadi Anda.


Perlindungan data adalah hal yang menyangkut kepercayaan dan privasi Reseller sangatlah penting bagi kami. Kami hanya akan menggunakan informasi dan data yang berhubungan dengan Pengunjung dan/ atau Reseller sesuai dengan kebijakan privasi ini.

Kami hanya akan mengumpulkan informasi yang penting bagi kami dan kami hanya akan mengumpulkan informasi yang dibutuhkan untuk melakukan urusan dengan  Reseller. Kami hanya akan menggunakan informasi Anda selama dibutuhkan diwajibkan oleh hukum atau selama informasi tersebut berhubungan dengan tujuan-tujuan yang ada saat informasi dikumpulkan.

PENGUMPULAN INFORMASI PERSONAL ATAU RESELLER


1. Informasi personal yang dikumpulkan secara online hanya diperlihatkan dalam perusahaan kami dan hanya dipergunakan di Situs Dropshipper dan Aplikasi Dropshipper dalam rangka pemberian layanan kepada Anda secara internal.

2. Saat Anda membuat akun Reseller, informasi personal yang mungkin akan kami kumpulkan termasuk namun tidak terbatas pada:

  • Nama Lengkap
  • Alamat Pengiriman
  • Alamat Email
  • Nomor Telepon
  • Nomor Telepon Genggam
  • Tanggal Lahir
  • Jenis Kelamin
  • Rekening Bank

4. Reseller harus menyerahkan kepada Dropshipper, informasi yang akurat, lengkap dan tidak menyesatkan. Reseller harus tetap memperbarui dan menginformasikannya kepada Dropshipper apabila ada perubahan. Dropshipper berhak meminta dokumentasi untuk melakukan verifikasi informasi yang Reseller berikan.

Penyimpanan Data


Beberapa layanan yang Kami berikan memungkinkan Reseller untuk menyimpan data. Kami dapat mengumpulkan dan menyimpan data yang Reseller unggah atau unduh serta data yang diperlukan untuk mengimplementasikan unggahan dan unduhan tersebut.


Dropshipper akan menyimpan informasi selama akun Reseller tetap aktif dan dapat melakukan penghapusan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.



Perlindungan Data


Kami melakukan upaya pencegahan, termasuk namun tidak terbatas untuk, tindakan teknis, fisik, dan peraturan untuk melindungi informasi Data Reseller dari akses tidak berwenang, pengungkapan, penggunaan, pengubahan, kerusakan, atau kehilangan. Meskipun kami melakukan tindakan-tindakan tersebut untuk melindungi Data Pengguna, Kami tidak menyatakan atau menjamin bahwa upaya keamanan yang Kami lakukan merupakan upaya keamanan yang 100% sempurna atau tidak dapat diretas.


Pembaharuan Kebijakan Privasi


Dropshipper dapat sewaktu-waktu melakukan perubahan atau pembaharuan terhadap Kebijakan Privasi ini. Dropshipper menyarankan agar Reseller membaca secara seksama dan memeriksa halaman Kebijakan Privasi ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan layanan Platform, maka Reseller dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Kebijakan Privasi.





Chat Admin
Sale Up To 75%
Daftar Sekarang